Eksotisme Pantai Tiram, Padang Pariaman
Sumatera
Barat memang identik dengan lokasi wisata yang berupa pantai. Salah
satu pantainya yang juga menarik banyak wisatawan untuk berkunjung
adalah pantai tiram. Pantai ini berada di daerah Pariaman Sumatera
Barat. Ketika berkunjung ke tempat ini, bukan hanya pemandangan saja
yang bisa Anda saksikan, tetapi Anda juga bisa menikmati kuliner dan beberapa acara yang sering diadakan setiap hari libur.
Pantai
ini sangat mudah diakses. Ketika turun dari Bandara Minangkabau
Sumatera Barat, maka jarak untuk ke pantai ini hanya sekitar 12 KM saja.
Anda bisa menempuhnya dengan naik kendaraan pribadi. Namun jika Anda
tidak membawa kendaraan pribadi, Anda bisa menyewa mobil.
Pantai ini memang menjadi salah satu pusat perhatian pemerintah dan sekarang terus diadakan pembangunan. Hal ini dikarenakan pemerintah meyakini bahwa pantai ini memiliki potensi yang sangat luar biasa untuk dikembangkan. Dulunya pantai ini sangat sepi dan hanya dikunjungi oleh warga setempat saja. Penjual makanan pun juga masih sangat sedikit. Namun ketika pemerintah terus melakukan pengembangan, pantai ini pun semakin ramai oleh pengunjung tidak hanya dari pengunjung lokal saja tetapi juga dari mancanegara.
Setiap tahunnya pemerintah sering mengadakan acara-acara di tempat ini. bukan hanya dari pemerintah saja, tetapi juga penduduk setempat. Bahkan beberapa tahun yang lalu sempat diadakan program penghijauan dan penanaman pohon di pantai ini. selanjutnya kegiatan-kegiatan besar pun sering diadakan di pantai ini.
Bagi Anda yang berkunjung ke daerah Pariaman Sumatera Barat, belum lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke Pantai Tiram untuk menikmati keindahannya. Disini Anda bisa bersantai bersama seluruh anggota keluarga dan bisa menikmati sejuknya udara dan sepoi-sepoi angin di pantai. Jangan lupa pula untuk mencicipi aneka kuliner yang dijajakan di warung-warung sekitar pantai.(pelangiholiday.com)